Sistem operasi Android adalah sistem operasi yang sudah sangat booming di pasar teknologi global dengan kelebihan menerapkan sistem open source.
Bahkan hampir 60% smartphone di dunia menggunakan si robot hijau ini. Sejak awal kehadirannya, sistem operas buatan Android, Inc ini mampu mensejajarkan diri bahkan melewati pesaingnya kala itu seperti java, symbian, windows phone, dan Apple.
Seiring banyak lahirnya smartphone yang mengadopsi Android sebagai sistem operasinya, aplikasi dengan format Android ( APK ) pun semakin banyak dan semakin berkembang.
Berawal dari sesuatu yang sederhana atau sesuatu yang belum pernah difikirkan orang lain, para developer aplikasi menciptakan sesuatu tersebut dalam bentuk aplikasi berbasis android yang akan menunjang aktivitas dan kebutuhan manusia dengan smartphone Androidnya.
Salah satu adalah aplikasi yang cukup bermanfaat dalam bidang ekonomi adalah aplikasi pengatur keuangan. Keren bukan jika dalam smartphone android Anda ada suatu sistem yang akan mengatur keuangan Anda. Dilansir dari https://centrausaha.com berikut ini informasi aplikasi android pengelola keuangan yang masuk dalam 4 besar.
1. Mint
Mint adalah aplikasi android pengatur keuangan yang cukup populer. Mint menyediakan fitur – fitur yang sangat lengkap terkait kebutuhan pengelolaan keuangan penggunanya.
Aplikasi Mint ini memberikan kenyamanan dalam mengatur keuangan dalam layar smartphone android. Fitur – fitur yang tersedia mulai dari akun bank, kredit , giro, tabungan, sampai rekening pensiun.
Selain itu, Mint juga mampu memonitor aliran kas selama satu bulan dan penglolaan penhasilan. Untuk sistem keamanan, aplikasi ini telah dilengkapi aktivasi passcode.
2. Expense Manager
Expense Manager adalah aplikasi android pengatur keuangan juga. Kelebihannya, Anda akan lebih mudah mengontrol pengeluaran, mengestimasi anggaran perhari, perminggu, perbulan atau pertahun sesuai keinginan.
Aplikasi ini juga telah mendukung kemampuan meng-eksport file ke bentu Excel. Dan hebatnya lagi, aplikasi ini juga ditambahkan fitur alarm pengingat tagihan yang belum dibayar.
3. Manilla
Aplikasi ini masih terdengar asingbagi para pengguna android karena memang aplikasi ini masih dalam tahapp pengembangan. Aplikasi ini baru hanya memberikan fitur yang memberikan kemudahan penggunanya untuk dapat memantau jalan cerita rekening tagihan penggunanya.
4. GNUChas
Sama seperti ketiga aplikasi di atas, Aplikasi ini juga menawarkan kemudahan penggunanya untuk mengontrol pemasukan dan pengeluaran keuangannya. Aplikasi ini sangat cocok untuk para wiraswasta, karena tergolong mudah dalam pengoperasiannya.
Ada beberapa faktor yang mempengaruhi mengapa anda selalu bokek, yaitu besarnya pengeluaran dari pada pemasukan, kurangnya konsistensi anda dalam mengelola keuangan dan masi banyak lagi faktor penyebabnya. Berikut beberapa tips mengatur keuangan agar anda terhindar dari bokek.
Portofolio keuangan
Disini anda harus mengetahui berapa gaji anda, berapa tagihan listrik, air, makan, telepon, kartu kredit dan lain sebagainya.
Tabungan
Sebelum menerima gaji, hal pertama yang harus anda fikirkan adalah menabung. Tabunglah sebagian uang gaji anda sebelum anda membelanjakannya.
Misalnya, anda bisa menabungkan uang 30 persen dari gaji yang anda dapat atau bahkan 50 persen. Ini akan mempersempit keinginan anda untuk membelanjakan uang yang anda miliki.
Rencana pengeluaran
Setiap sebelum menerima gaji, buatlah perencanaan pengeluaran yang wajib anda penuhi. Catat dengan benar apa saja yang anda butuhkan di bulan depan. Catat pula tagihan apa saja yang wajib anda bayar.
Kebutuhan dan keinginan
Ketika akan membeli sebuah benda, tanya diri anda baik-baik. Apakah anda benar-benar membuuhkannya atau hanya sekedar menginginkannya. Jika menurut anda memang benar dibutuhkan, boleh saja dibeli.
Namun jika hanya sekedar keinginan semata, anda harus berbesar hati untuk tidak membelinya. Disini harus benar-benar konsisten dan tegas.
Buat catatan pengeluaran
Setiap anda melakukan pengeluran atau telah merealisasikan pengeluran yang sudah anda rencanakan sebelum, jangan lupa untuk dicatat. Ini akan membantu anda mengatur atau menganggarkan rencana pengeluran di bulan yang akan datang. Sehingga jika ada keperluan mendadak anda masi bisa mengatasinya.
Jangan berhutang
Bagaimana pun kondisi ekonomi anda, janganlah sampai berhutang. Jalani saja kehidupan sesuai dengan kemampuan anda. Berhutang akan membuat pola keuangan anda menjadi memburuk. Manfaatkan uang yang anda miliki dengan baik.
Itu lah aplikasi pengatur keuangan android terbaik saat ini, jika Anda ingin mencobanya, pilihlah sesuai kebutuhan Anda. Dikutip dari sumber: centrausaha.com